Pengaruh Layanan Bimbingan Kelompok dengan Teknik Permainanan Tradisional untuk Meningkatkan Penyesuaian Sosial Siswa

The Influence of Group Counseling Services Using Traditional Game Techniques on Improving the Social Adjustment of Students

Authors

  • Ria Hadriani Ilyas STKIP ANDI MATAPPA
  • Wahyu Nurhamzah STKIP ANDI MATAPPA
  • A. Jaya Alam STKIP ANDI MATAPPA

Keywords:

Permainan tradisional, penyesuaian sosial, bimbingan kelompok

Abstract

Penyesuaian sosial merupakan aspek penting dalam perkembangan siswa karena berpengaruh pada kemampuan mereka berinteraksi, bekerja sama, dan beradaptasi dengan lingkungan sekolah. Namun, hasil observasi menunjukkan bahwa sebagian siswa masih mengalami penyesuaian sosial rendah, ditandai dengan kesulitan berkomunikasi, kurang peka terhadap lingkungan, serta kurang mampu bekerja sama dalam kelompok. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan layanan bimbingan kelompok dengan teknik permainan tradisional, membandingkan kondisi penyesuaian sosial siswa sebelum dan sesudah intervensi, serta menganalisis pengaruh layanan tersebut terhadap peningkatan penyesuaian sosial siswa. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain one group pretest–posttest pada 36 siswa yang dipilih melalui purposive sampling, terdiri dari kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Data dikumpulkan melalui angket, observasi, dan dokumentasi, kemudian dianalisis menggunakan uji paired sample t-test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebelum perlakuan sebagian besar siswa berada pada kategori penyesuaian sosial rendah. Setelah enam kali pertemuan bimbingan kelompok yang memadukan permainan tradisional (ma’bom, asing-asing, bise’-bise’ang, dan gebo), terjadi peningkatan yang signifikan pada kemampuan penyesuaian sosial siswa. Nilai t sebesar 10,338 dengan signifikansi 0,000 menunjukkan adanya perbedaan yang bermakna antara skor pretest dan posttest. Temuan observasi juga menguatkan bahwa siswa semakin aktif, kooperatif, dan adaptif selama proses konseling berlangsung. Dengan demikian, layanan bimbingan kelompok berbasis permainan tradisional terbukti efektif dalam meningkatkan penyesuaian sosial siswa dan dapat dijadikan strategi alternatif dalam layanan bimbingan dan konseling di sekolah.

Downloads

Published

2025-12-15

How to Cite

Ilyas, R. H., Nurhamzah, W., & Alam, A. J. (2025). Pengaruh Layanan Bimbingan Kelompok dengan Teknik Permainanan Tradisional untuk Meningkatkan Penyesuaian Sosial Siswa: The Influence of Group Counseling Services Using Traditional Game Techniques on Improving the Social Adjustment of Students. Jurnal Penelitian Pendidikan Bimbingan Dan Konseling (JPPBK), 1(1), 1–9. Retrieved from https://journal.matappa.ac.id/index.php/JPPBK/article/view/4415